Kemeriahan Booth Polman Astra di The Jakarta Campus Expo 2018, JIEXPO Kemayoran 22-24 Januari 2018

Tepat sehari selepas Penutupan Pendaftaran Program Beasiswa Astra 2018-2019 pada tanggal 21 Januari 2018 tempo hari, Program Promosi Polman Astra berlanjut lagi di Pameran Pendidikan dengan tajuk The Jakarta International Campus Expo 2018 yang digelar secara meriah di JIEXPO , Kemayoran pada 22-24 Januari 2018 yang lalu. Ini adalah kali kedua Polman Astra turut serta dalam pameran yang disupport penuh oleh Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi  KOPERTIS Wilayah III Jakarta dan Dinas Pendidikan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Khalayak umum banyak mengenal Pameran yang sudah digelar ke 11 kalinya ini dengan nama PEKAN PENDIDIKAN TINGGI JAKARTA (PPTJ) 2018. 

Hingga Penutupan Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Beasiswa Astra kemarin kita telah menembus angka 5.301 pendaftar jauh melampaui jumlah pendaftar tahun lalu yaitu 3.484 pendaftar. Namun Panitia PMB tetap membuka peluang kepada para pengunjung PPTJ 2018 untuk mendaftarkan diri selama 3 hari pameran khususnya untuk pendaftar di Rayon Jakarta, Hal ini dilakukan untuk membuka peluang bagi siswa siswi di area Jakarta yang mungkin belum mengetahui tentang program beasiswa ini. Selain Program Beasiswa, Booth Polman Astra juga memamerkan mesin Laser Engraver yang terbukti menarik banyak pengunjung untuk melihat, termasuk para pejabat seperti Dr. Ir. Illah Sailah, MS. yang menjabat koordinator Kopertis Wilayah III dan Budhy Hery Pancasilawan, SH, MM sebagai Kepala Bidang Sistem Informasi dan Kelembagaan Kopertis Wilayah III yang pada hari pembukaan menyempatkan diri berkeliling ke booth peserta pameran.

Selain Mesin Engraver, satu alat pamer kita yang menarik perhatian pengunjung adalah SPIN TOP, suatu permainan yang menantang pengunjung untuk mengatur startegi mulai dari pemilihan desain gasing yang terbuat dari material yang beragam, dimensi yang berbeda-beda, berat serta bentuk yang beragam juga, selain itu para pengunjung juga dituntut mencari teknik memutar gasing yang tepat sehingga gasing bisa berputar selama mungkin di arena yang telah disiapkan.  Games ini terlihat sederhana, namun bisa memberikan gambaran kepada siswa siswi SMA/K tentang bagaimana sekolah D3 Vokasi itu berkarya dan belajar.

Terhitung sedikitnya 15.000 peserta hadir dalam pameran PPTJ 2018 ini, mereka adalah siswa siswi kelas XII dari SMA dan SMK di lingkungan Dinas Pendidikan DKI Jakarta. Antusiasme ini membuktikan bahwa mereka memang mebutuhkan informasi tentang perkembangan dunia Perguruan Tinggi dan jurusan pilihannya, sebagai langkah lanjutan mereka meraih cita-cita pendidikan yang diinginkan.

video Kemeriahan Booth Polman Astra di The Jakarta Campus Expo 2018, JIEXPO Kemayoran 22-24 Januari 2018

Bagikan Artikel Ini

Artikel Terbaru